Burmawi Kembali Memimpin Desa Sukarela Periode 2022-2028

Banyuasin, POJOKREDAKSI.COM– Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Sukarela, Kecamatan Rantau Bayur yang Digelar Serentak pada, Rabu (17/11) kembali dimenangkan incumbent calon Kades No urut 03, Burmawi. Di didesa Sukarela ini ada 5 kandidat yang ikut bertarung pada kontestasi Pilkades Banyuasin 2021 ini yang di Gelar Dengan sistem E-Voting.

Berdasarkan data yang dihimpun dilapangan hasil dari pemungutan suara hingga proses perhitungan suara berjalan kondusif, lancar dan demokratis. Dengan jumlah sesuai DPT desa 906 pemilih. DPT yang Hadir sebanyak 789 Serta Yang Tak Hadir 117 Pemilih.

Dari hasil E-Voting Rekap perhitungan suara, incumbent Burmawi no urut 03 berhasil mengantongi suara sebanyak 292 suara di susul lawannya no urut 01 Askar 197 Suara No urut 3 Supriyanto 176 Suara No urut 4 Suparman 107 suara Serta Afif Fatah mendapatkan 17 suara, Jika dijumlahkan secara keseluruhan suara dari ke 5 calon total sebanyak 789 suara ,

Incumbent bernomor urut 03 menang mutlak dengan angka selisih 65 suara, atas penantang nya calon nomor urut 01 Askar pada Pilkades serentak Banyuasin 2021 Desa Sukarela Kecamatan Rantau Bayur,

Kades Incumbent terpilih Desa Sukarela Burmawi mengaku bersyukur dan berterimakasih kepada masyarakat karena, telah diamanahkan kembali untuk memimpin Desa Sukarela pada priode ke dua kalinya.

“Ini merupakan kemenangan semua masyarakat Desa Sukarela yang telah memilih saya kembali menjadi Kepala Desa dua priode. Niat saya dengan ikhlas melaksanakan Visi dan Misi saya untuk melakukan perubahan demi kemajuan desa Sukarela kedepannya yang sudah baik akan menjadi lebih Baik Lagi, “Terang Burmawi.

(SUPENO)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Gempa Besar Bawah Laut atau Megathrust Dengan Potensi Tsunami Setinggi 20 Meter Masih Mengancam Pulau Jawa

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA