Kejaksaan Negeri Labuhanbatu Selatan Peringati HUT Kejaksaan Negri ke 79

Labusel, POJOKREDAKSI.COM – Dalam rangka HUT kejaksaan negri ke 79 tahun, Kejaksaan negri labuhanbatu selatan turut memperingati dan memeriahkan di halaman kantor kejaksaan Negri Labusel jalan Istana, kelurahan kota pinang kecamatan kota pinang kab: Labusel, senin 2 september/2024.

Kegiatan pelaksanaan hari ulang tahun kejaksaan negeri dilaksanakan secara virtual di mulai dengan pemotongan nasi tumpeng dan pembacaan doa selamatan serta tari tarian tradisional.

Kepala kejaksaan Negri labusel Dr Bayu Setyo Pratom,SH.M.H. menyampaikan “Bahwa peringatan Hari lahirnya kejaksaan ini diselenggarakan berdasarkan Keputusan Jaksa Agung no 196 thn 2023 yang menetapkan HUT Kejaksaan Negeri Republik Indonesia tanggal 2 September 1945, sebagai Jaksa Agung yang pertama di Indonesia dilantik oleh Presiden pertama soekarno yaitu Mr Gatot Taroenamirhardja.

H.Ahmad Fadli Tanjung Selaku Wakil Bupati labuhanbatu selatan menyampaikan Ucapan Selamat dan apresiasi atas pencapaian kejaksaan selama 79 tahun, semoga kedepannya kejaksaan negri bisa menjadi acuan bagi masyarakat untuk memberikan, menetapkan, menegakkan kepastian hukum yang berlaku sesuai dengan hukum yang telah di tetapkan yang dituangkan dalam UU yang berlaku di Indonesia.

Kegiatan HUT kejari labusel dihadiri oleh kasi Intel Sabana, wardan dan seluruh perangkat kejaksaan negri labuhanbatu selatan, wakil Bupati labuhanbatu selatan H.Ahmad Fadli Tanjung S,Pdi, pj Sekda, Drs Puadi dan kapolres labusel di wakili kasat Reskrim AKP Gurbacov,S.I.K SH.M.Krim. Kasat Narkoba AKP Endang Ginting, Danramil 11kota pinang, Kadisdukcapil lahamid nasution serta jajaran kadis pemkab daerah labuhanbatu selatan dan camat selabuhan batu selatan, para tokoh penting labuhanbatu selatan serta Ormas dan OKP labuhanbatu selatan.

(Nurhabibah)

Baca Juga :  DPRD Samosir Menggelar Rapat Paripurna Peringati Hari Jadi Ke-20 Kabupaten Samosir

Yuk! baca artikel menarik lainnya di GOOGLE NEWS

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA