Cuaca Ekstrem, Danlanal Banten Minta Ini Kepada Nelayan

danlanal banten

Cilegon, POJOKREDAKSI.COM – Sejak akhir Desember 2022 hingga minggu pertama januari ini cuaca ekstrem terjadi di Perairan Banten. Cuaca ekstrem ini diprediksi masih akan terjadi selama bulan Januari 2023.

Cuaca ekstrem akhir-akhir ini bahkan membuat beberapa insiden terjadi di Pelabuhan Merak saat masa Libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Beruntungnya, akibat cuaca ekstrem tersebut tidak sampai menelan korban.

Di perairan sekitar Provinsi Banten sendiri, cuaca ekstrem tentu berpengaruh pada dunia pelayaran, termasuk aktivitas para nelayan.

Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Banten Banten Kolonel Laut (P) Dedi Komarudin mengimbau nelayan untuk berhati-hati saat cuaca ekstrem terjadi.

“Kita sudah melaksanakan edukasi kepada nelayan,” kata pria yang biasa disapa Kang Dekom kepada awak media, Jumat (06/01/22023)

“Kita punya Pos Angkatan Laut di Kronjo, Pulau Panjang, Sangiang, Ujung Kulon, Sumur, Labuan, Binuangeun hingga Bayah, kita sudah memberikan edukasi kepada nelayan,” katanya.

Dedi mengatakan, nelayan telah diminta untuk melakukan update kondisi cuaca terkini sebelum berlayar.

“Bahwa kalau memang cuaca di laut tidak mendukung, memang tidak usah (berlayar),” kata Dedi.

Dedi menjelaskan, Lanal Banten bersama Pemerintah Provinsi Banten juga telah melakukan distribusi bantuan kepada nelayan yang tidak melaut akibat cuaca ekstrem.

“Mereka kan tidak mendapatkan penghasilan, kita juga dari Pemprov kemarin kita telah melaksanakan drop ke Pulau Panjang, ke Pulau Tunda untuk kebutuhan sehari-hari,” paparnya.

Dedi menerangkan, selain memberikan edukasi dan distribusi bantuan, pihaknya juga melakukan patroli laut.

Baca Juga :  Kunjungi Kota Cilegon, Staf Presiden RI Apresiasi Inovasi Pengelolaan Sampah di Cilegon

“Kita punya 2 KAL (Kapal Angkatan Laut), yaitu KAL Tamposo dan KAL Anyer dan 3 Patkamla (Patroli Keamanan Laut), kita efektifkan,” tuturnya.

Dedi berharap, tidak ada korban akibat cuaca buruk yang terjadi akhir-akhir ini.

“Terkait cuaca buruk ini, semua bisa berjalan lancar dan tidak ada kejadian yang menonjol, cuaca buruk kita edukasi untuk tidak berangkat dulu terkait dengan keselamatan berlayar dan navigasi,” tutupnya.

(HKS)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA