Beni Harnedi kembali Dipercaya Nahkodai FPTI Sumsel

lubuklinggau

Palembang, POJOKREDAKSI.COM – Beni Hernedi ditetapkan oleh Pimpinan Sidang Musyawarah Provinsi Federasi Panjat Tebing Indonesesia Sumatera Selatan Tahun 2023, yang diketuai oleh M Noor Novansyah, Sekretaris Adio Seftiwan dan anggota Amriza Nursatria sebagai Ketua Pengprov FPTI Sumsel untuk kedua kalinya Periode 2022-2026. Rabu, (17/2/2023).

Beni Hernedi terpilih secara Aklamasi, usai mendapat dukungan penuh dari 13 Pengcab Kabupaten/Kota yang menjadi Peserta Sidang Musyawarah Provinsi FPTI Sumsel yang dilaksanakan pada 16-17 Februari 2023 di Kota Palembang.

Adapun Visi yang diusung oleh Beni Hernedi untuk Pengprov FPTI Sumsel Periode 2022-2026 yakni “Memantabkan FPTI Sumsel Untuk Solid Meraih Prestasi Secara Gemilang”.

Dengan menambahkan 4 Misi diantaranya:

  1. Membangun soliditas dan pengelolaan Pengurus FPTI
  2. Memprioritaskan Sarana dan Prasarana terbarukan guna peningkatan prestasi atlet
  3. Melakukan pembinaan atlet FPTI Sumsel secara berkesinambungan
  4. Melibatkan Jaringan semua pihak untuk kemajuan FPTI Sumsel

Dalam pemaparannya Beni Hernedi memiliki sidikitnya 7 Program Prioritas pada Kepengurusan Periode 2022-2026,
1. Tetap menjadikan Sumsel sebagai Pusat Pelatihan Nasional FPTI, karena memiliki Sarana Berstandart Internasional di Jakabari Sport City (JSC)
2. Peningkatan Kualitas dan Kuantitas Juri, Pembuat Jalur dan Pelatih di Daerah
3. Menghidupkan kembali Sirkuit Kompetisi FPTI Daerah seperti sedia kala sebelum Covid-19, untuk pembinaan atlet Junior
4. Memasyarakatkan Olahraga Panjat Tebing dengan menggelar event-event lokal
5. Mengupayakan atlet-atlet berprestasi untuk mendapatkan Bapak/Ibu asuh
6. Berpartisipasi aktif pada setiap Kalender kegiatan Nasional
7. Membantu Pengurus Daerah untuk menjalin kerjasama dengan Pemerintah Daerah agar mendapat support penuh

Ketua terpilih Pengprov FPTI Sumsel Beni Hernedi mengatakan, pada Periode kedua ini akan lebih maksimal berusaha untuk pencapaian prestasi yang lebih baik pada ajang Regional, Nasional dan Internasional.

Baca Juga :  Warga Candipuro Digegerkan Penemuan Jasad Lansia Sudah Membusuk

“Mari kita menjalani kepengurusan ini dengan bersama-sama, agar maksimal hasilnya,” kata Beni.

Beni bertekad untuk membangun karakter dan martabat FPTI Sumsel dengan terobosan Program yang ada, meskipun dimasa Periode lalu masih terdapat kekurangan yang cukup dirasakan.

“Saya berharap setelah terbentuknya Kepengurusan ini nanti, kita dapat langsung menjalankan Program Kerja untuk FPTI,” lanjut Beni.

Sementara Perwakilan Pengurus Pusat FPTI Pontas Sitanggang, mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Beni Hernedi memimpin FPTI Sumsel, ia berpesan agar Pengurus yang baru dapat bekerja dengan baik dan tetap satu solid.

“Selamat dan sukses untuk Ketua terpilih FPTI Sumsel 2022-2026, dan Panitia yang telah menyelenggarakan Musprov ini,” ujar Pontas Sitanggang.

(Adio Seftiwan)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA