Komunitas Tionghoa Maumere Salurkan Bantuan di Posko Bantuan Kemanusiaam Lanal Maumere

maumere

Maumere, POJOKREDAKSI.COM – Posko bantuan kemanusiaan yang didirikan oleh Pangkalan TNI AL (Lanal) Maumere yang beralamat di jalan Wairklau, Maumere terus didatangi para donatur atau penyumbang yang ingin membantu saudara saudara kita yang terkena dampak musibah bencana alam di berbagai daerah di Indonesia.

maumere

Bantuan hari Senin (01/02/2021) datang dari Komunitas Tionghoa Maumere menyumbangkan beras 1 ton, mie instan 40 dos, bantuan lain berasal dari Kantor Bea Cukai Maumere antara lain : 4 dos barang campuran, popok diapers bayi, dan makanan bayi. Hamba Allah (No Name) menyumbangkan mie instan 6 dos, serta Posal Alor dan Posal Lembata masing-masing menyumbang 10 dos mie instan. Berikutnya, PT Berkah Lautan menyumbangkan bantuannya berupa Beras 20 kg dan mie instan 20 dos.

maumere

Bantuan ini nantinya akan dikirim langsung ke lokasi korban gempa dan banjir seperti di Mamuju, Majene, Kalimantan Selatan, Talaud, Sumedang Jawa Barat dan daerah lain yang terkena musibah bencana alam di Indonesia. Nantinya bantuan tersebut akan di akomodir oleh Lanal Maumere dan sudah dikoordinasikan untuk diangkut oleh Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) jajaran Komando Armada (Koarmada) RI II, Posko.

Bantuan Kemanusiaan masih terbuka dan masih menerima bantuan dari warga masyrakat Kabupaten Sikka dan Kabupaten lainnya di Flores, Lembata dan Alor.

(Yadwilgas)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Vox Point Sulsel Kecam Peristiwa Bom di Katedral Makassar

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *