Sukses LO Gembirakan Penggembira Musywil Ke-13 Aisyiyah Jawa Timur

aisyiyah

Surabaya, POJOKREDKASI.COM – Antusias warga Persyarikatan Muhammadiyah, Aisyiyah dan Angkatan Muda Muhammadiyah beserta Badan Pembantu juga Amal Usaha ketika ada moment musyawarah baik saat Muktamar maupun Musyawarah ditingkat Wilayah, Daerah, Cabang dan Ranting begitu semangat, senang dan gembira sebagai wujud rasa syukur bisa meyiapkan sebaik mungkin untuk menjalankan amanah pada Periode berikutnya.

Maka Anggota musyawarah bisa mengikuti agenda dengan tertib, sedang para penggembira bisa melakukan berbagai aktivitas untuk menjalin silaturrohim, sharing dan belajar tentang model dakwah hingga berwisata untuk menggali informasi menemukan inspirasi dan melakukan aksi dakwah yang mencerahkan dan memberdayakan.

Demikian disampaikan Fitriyah aktifis Nasyiatul Aisyiyah Surabaya yang menjadi LO mendampingi ibu-ibu Aisyiyah sebagai Penggembira Musywil Aisyiyah Jatim dari berbagai daerah pada hari Sabtu (21/1/2023).

“Ada tiga destinasi di Surabaya yang bisa menjadi sasaran kunjungan penggembira, yaitu di Surabaya Timur di sekitar Mangrove dikoordinasikan PCA dan PCM Rungkut, Rungkut, Surabaya Utara disekitar pantai Kenjeran dan di SD Muhammadiyah Bahari dikoordinasikan PCM dan PCA Bulak dan Surabaya Pusat dikoordinasikan oleh PCM dan PCA Genteng dan Tim Daerah menuju Tugu Pahlawan, rumah HOS Cokroaminoto di Peneleh, Alun alun Surabaya dan di Kantor PDM Surabaya,” terangnya.

Di lokasi yang berbeda, Tri Guntoro seorang kader muda dari IMM Cabang Surabaya yang turut mendampingi penggembira menjelaskan, ibu-ibu penggembira dari berbagai daerah di Jawa Timur begitu senang mengetahui berbagai Amal Usaha Muhammadiyah di Surabaya, dan mendapatkan jamuan makanan, minuman layanan kesehatan serta bazaar.

“Ketika di Tugu Pahlawan disampaikan kisah perang kemerdekaan dan peran KH Mas Mansur bersama warga Surabaya, yang diperingati sebagai Hari Pahlawan, dan saat di rumah HOS Cokroaminoto di Peneleh, ibu-ibu kagum akan perawatan rumah ini bahkan ibu-ibu naik ke lantai dua untuk mengetahui kamar kos Soekarno, juga disampaikan perintisan dakwah Muhammadiyah dan penguatan kebangsaan oleh KH. Ahmad Dahlan, HOS. Cokroaminoto, KH. Mas Mansur, Soekarno,” katanya.

Baca Juga :  Satu Korban Kecelakaan KA vs Elf, Ada Sopir Ambulans Dinsos Kota Surabaya

Tri Guntoro juga mengajak ibu-ibu mengunjungi Toko Buku Peneleh milik Abdul Latif Zein yang menjadi Ketua PKU Surabaya diperiode Kepemimpinan KH Mas Mansur selaku Ketua Muhammadiyah Cabang Surabaya.

Demikian pula saat berkunjung di Alun-Alun Surabaya, penggembira merasa senang melihat suasana alun alun yang luar biasa penataannya, kebersihannya, dan ditunjukkan diseberang jalan di depan pintu masuk alun alun ada gedung PUSURA sebagai tempat bersejarah yang menjadi tempat berinteraksi dan diskusi arek arek Suroboyo diantara pendirinya adalah KH. Mas Mansur dan Dr. Sutomo yang kemudian bergabung di Muhamadiyah menginisiasi berdirinya rumah sakit untuk layanan kesehatan masyarakat yang menjadi bagian dakwah Muhammadiyah.

Sementara itu, Andi Hariyadi selaku LO destinasi Surabaya menjelaskan, penggembira dan panitia penggembira semakin gembira ketika menikmati makan siang di pinggir pantai Kenjeran di halaman SD Muhammadiyah Bahari, menu khas laut Kenjeran menambah lahab dan nikmatnya makan siang sambil diiringi karaoke oleh ibu-ibu panitia sambil menata makanan yang menyediakan 2000 nasi gratis.

“Penggembira dilayani dengan gembira akan menginspirasi lahirnya beragam karya dakwah yang mencerahkan dan memberdayakan,” Pungkasnya.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA