Musi Rawas, POJOKREDAKSI.COM – Rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Musi Rawas bersama Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dalam Rangka Pembahasan terkait Fitur pada Aplikasi SRIKANDI dan tentang Akun Live Aplikasi SRIKANDI di Ruang Rapat Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas. Rabu, (25/10/2023).
Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud mengikuti rapat koordinasi bersama ANRI ini melalui Zoom Meeting. Turut hadir Bapak Literasi Kabupaten Musi Rawas H. Riza Novianto Gustam, Asisten I Ali Sadikin, Asisten III Mukhlisin, Kadis Kominfo Musi Rawas Adi Irawan, Kepala OPD dan Jajaran OPD Pemerintah Kabupaten Musi Rawas.
Bupati menyampaikan, Aplikasi SRIKANDI merupakan langkah strategis Kabupaten Musi Rawas dalam memanfaatkan teknologi di bidang kearsipan, dengan tujuan untuk memudahkan akses dokumen serta mewujudkan birokrasi yang paperless.
Aplikasi SRIKANDI, diharapkan dapat segera diimplementasikan sebagai upaya kinerja aparatur dalam mencapai target organisasi serta mendukung upaya terciptanya kearsipan secara elektronik yang efektif dalam penyelenggaraan pemerintahan.
“Kami sudah melakukan sosialisasi Aplikasi SRIKANDI ini dan dilaksanakan secara bertahap pada setiap OPD di Kabupaten Musi Rawas, Kata Bupati.
Bupati berkomitmen melalui Aplikasi SRIKANDI dapat mewujudkan pelayanan kearsipan dinamis, mewujudkan penyelenggaraan kearsipan berbasis elektronik yang lebih efektif dan efisien, serta mewujudkan budaya tertib arsip sehingga dapat meningkatkan Indeks SPBE Kabupaten Musi Rawas.
(Adi Seftiwan)
Yuk! baca artikel menarik lainnya di GOOGLE NEWS