Personil Polres Asahan bersama BKO Brimob Polda Sumut Laksanakan Patroli Gabungan

Asahan, POJOKREDAKSI.COM – Personil Polres Asahan bersama BKO Brimob Polda Sumut melaksanakan Patroli gabungan skala besar monitor situasi Kamtibmas, dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pilkades, Rabu (7/8/2022).

Patroli gabungan tersebut dipimpin Kasat Samapta Polres Asahan, AKP Ilham Harahap, S.H, M.H selaku Kasatgas Tindak Ops Mantap Huta Toba Tahun 2022 Kabupaten Asahan bersama Danki BKO Brimob Polda Sumut,
AKP Ghafur Hidayat, S.IK, M.H dan Iptu Sunipan Gurusinga, S.H, Ka Anev Ops Mantap Huta Toba Tahun 2022.

Mewakili Kapolres Asahan, AKP Ilham Harahap, S.H, M.H menyampaikan, bahwa Patroli gabungan skala besar dilakukan dengan sasaran Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan Desa yang melaksanakan pemilihan Kepala Desa, di Rayonisasi 2 yang dianggap rawan, seperti Desa Pulo Bandring, Kecamatan Pulo Bandring, Desa Sukajadi Kecamatan Meranti, Desa Rawang Pasar VI, Kecamatan Rawang Panca Arga, Kabupaten Asahan.

“Maksud dan tujuan dari Patroli gabungan skala besar ini, untuk monitor situasi Kamtibmas pada pelaksanaan Pilkades di wilayah Kabupaten Asahan, memastikan pelaksanaan Pilkades dalam keadaan aman dan kondusif serta pengecekan Personil yang melaksanakan pengamanan di TPS,” ujarnya.

Dari hasil kegiatan Patroli tersebut Kasat Samapta mengatakan, situasi wilayah hukum Polres Asahan dalam keadaan aman, kondusif dan terkendali. Seluruh Personil dalam keadaan siaga, dalam rangka pelaksanaan pengamanan Pilkades.

“Hasil pengecekan Pilkades dalam keadaan aman dan kondusif, Personil Pengamanan yang melaksanakan pengamanan Pilkades lengkap dan sehat,” pungkasnya.

Baca Juga :  Oprasi Yustisi Pantau Pelaksanaan PPKM Darurat, Kapolsek Tambelang : Tegur Warga yang tidak Pakai Masker

(Hendra Piliang)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA