Satlantas Polres Asahan Bersama Polisi Cilik Bagikan Takjil kepada Pengguna Jalan

Asahan, POJOKREDAKSI.COM – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Asahan bersama Polisi Cilik Min 10 Asahan melaksanakan pembagian Takjil, di depan Mako Sat Lantas Polres Asahan, Sabtu (16/4/2022).

Beberapa pengguna kendaraan tampak dihentikan dan satu bungkus takjil atau makanan manis, untuk Berbuka Puasa diberikan secara cuma-cuma oleh petugas bersama Polisi Cilik Min 10 Asahan.

Kasat Lantas Polres Asahan, AKP Jodi Indrawan, S.I.K mengatakan, pembagian takjil kepada pengendara bermotor ini tidak lain sebagai bentuk apresiasi Polisi menyambut bulan suci Ramadan sekaligus pengendara tertib lalu lintas.

“Pembagian Ta’jil ini diperuntukkan bagi pengendara maupun pengguna jalan yang melintas,” ujar AKP Jodi Indrawan, S.I.K.

Dirinya berharap, agar Takjil yang diberikan tersebut dapat bermanfaat bagi para pengguna jalan yang sedang berpuasa.

“Mudah-mudahan, Takjil yang di berikan ini dapat bermanfaat dan bisa untuk melepas dahaga bagi para pengguna jalan yang hendak Berbuka Puasa,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut AKP Jodi, kegiatan yang melibatkan Polisi Cilik binaan Polres Asahan ini juga untuk mengetuk simpati masyarakat, agar lebih tertib dalam berlalu lintas.

“Masyarakat harus tertib lalulintas, gunakan kelengkapan keselamatan berkendara dan patuhi rambu – rambu yang ada,” tegasnya.

AKP Jodi mengaku pembagian takjil ini merupakan langkah awal dari Satlantas Polres Asahan, untuk terus meningkatkan angka kesadaran masyarakat untuk tertib berkendara.

“Kita akan adakan kegiatan lainnya, agar masyarakat terus termotivasi mengikuti tata tertib atau aturan berlalu lintas,” pungkasnya.

(Hendra Piliang)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Kapolres Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Kejaksaan Negeri Tanjung Balai

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA