Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Emak-emak ex warga kampung 1001 malam, melayangkan protes kepada Pemkot Surabaya khususnya terhadap Walikota Surabaya Eri Cahyadi yang tak kunjung memasang Lampu Traffic Light (TL) di depan Rusunawa Benowo-Pakal, Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, Surabaya.
Para emak-emak tersebut mengeluhkan keamanan saat hendak menyebrang baik untuk ke sekolah, ke pasar atau hendak Mengantar anak-anak mengaji.
Sri Purwanti salah satu warga ex Kampung 1001 Malam mengatakan, warga rusun Benowo-Pakal meminta Jaminan keamanan saat hendak mengantar anak-anak ataupun ke pasar, dikarenakan di depan rusun sering terjadi kecelakaan dan memakan korban luka-luka baik luka ringan ataupun luka berat.
“Disini banyak terjadi kecelakaan, karena pengendara lajunya sangat kencang, bahkan truk-truk besar juga lewat sini,” Kata Wanti (13/8/2024).
Ia menambahkan, warga rusun meminta kepada Pemkot Surabaya khususnya Walikota Surabaya Eri Cahyadi agar lebih memperhatikan jalan-jalan yang rawan kecelakaan agar segera di pasang lampu Trafic Light (TL) guna mengurangi tingkat kecelakaan.
“Pak Wali tolong segera di pasang Lampu TL, apa harus nunggu ada korban jiwa lagi,” Tambahnya.
“Seluruh warga Ex Kampung 1001 Malam ingin keamanan terjamin keselamatannya saat hendak menyebrang, meski sudah dipasang garis kejut oleh Dishub namun pengendara motor dan mobil lajunya tetap kencang, kalau di pasang Lampu TL, kan bisa lambat,” Pungkasnya.
Sementara itu Kadishub Kota Surabaya Tundjung Iswandaru saat di konfirmasi melalui pesan singkat (WA) mengatakan, untuk pengajuan Lampu Trafic Light yang ada di depan Rusunawa Benowo-Pakal sudah di usulkan untuk anggarannya tahun depan.
“Anggaran yang sudah diusulkan tahun depan, untuk sementara sudah dipasang pita pengaduh atau garis kejut,” Kata Tundjung.
(Sigit Santoso)
Yuk! baca artikel menarik lainnya di GOOGLE NEWS