Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Malam 17 Agustus merupakan malam yang istimewa bagi bangsa Indonesia. Karena di malam tersebut, ada banyak tradisi yang digelar warga untuk menyambut HUT RI tercinta, seperti mengelar tasyakuran atau sering di sebut malam tirakatan.
Maka tak heran jika di malam 17 Agustus, akan ada banyak jalan yang ditutup warga, sebab biasanya, warga mengelar malam tirakatan di Kampung masing – masing, guna mengenang jasa – jasa para pahlawan.
Seperti yang tertlihat di Rusunawa Benowo – Pakal, yang ada di Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, Surabaya, antusiasme warga rusun mengelar malam tirakatan guna mengenang jasa para pahlawan yang telah berjasa berjuang dalam meraih kemerdekaan Republik Indonesia.
Ketua panitia 17 Agustus Rusunawa Benowo Pakal Sri Wahono mengatakan, tasyakuran atau malam tirakatan di HUT RI ke 79 tahun ini, merupakan momentum tepat melakukan perenungan mendalam tentang arti penting kemerdekaan Indonesia.
“Kita mensyukuri nikmat kemerdekaan, seraya mendoakan untuk seluruh pejuang, seluruh pahlawan agar mendapat tempat yang terbaik dan mulia di sisi Tuhan YME,” Kata Wahono, Jumat (16/8/2024).
“Tujuan utamanya acara ini agar tersambung silaturahmi, mengenang jasa pahlawan kita dan menjadikan momen ini untuk merekatkan persatuan dan kesatuan,” ujarnya.
Wahono menambahkan, antusiasme yang ditunjukan oleh warga rusun dalam menyambut peringatan kemerdekaan Indonesia ke 79, diisi dengan renungan doa-doa oleh tokoh agama serta tokoh masyarakat, serta dalam acara tersebut juga ada pembagian hadiah lomba untuk anak-anak.
“Kebersamaan warga dalam malam tirakatan dapat memperkuat kerukunan dan keguyuban warga dirusun,” tambah Wahono.
Dalam acara tersebut di tutup dengan seluruh warga makan bersama-sama di depan Rusunawa.
(Sigit Santoso)
Yuk! baca artikel menarik lainnya di GOOGLE NEWS