Bekasi, POJOKREDAKSI.COM – Polsek Tambelang bekerjasama Puskesmas Tambelang, Muspika Kecamatan Tambelang dan Pemerintahan Desa Sukamantri gelar Kegiatan Posko Pelayanan Swab Antigen bertempat di Posko PPKM Mikro, Desa Sukamantri, Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi, Kamis (1/7/2021).
Kapolsek Tambelang, AKP. Miken Fendriyati, SH,MH menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengidetifikasi masyarakat yang terindikasi kasus Covid-19 khususnya di wilayah hukum Polsek Tambelang.
“Kegiatan ini masih fokus pada identifikasi warga yang terindikasi Covid-19 untuk mencegah terjadinya penyebaran virus Corona ini,” jelas Miken.
Sementara Koordiantor kegiatan Waka Polsek Tambelang IPTU Gianto menerangkan kegiatan ini berjalan dengan baik dengan penerapan Prokes yang ketat.
“Kegiatan swab antigen gratis ini sasarannya warga Tambelang. Kegiatan berjalan dengan sangat kondusif dengan penerapan Prokes yang ketat,” kata IPTU Gianto.
Lebih lanjut ia melaporkan, masyarakat yang mengikuti kegiatan swab antigent ini berjumlah 50 orang, dari jumlah terdapat 6 orang yang positif dan 44 orang sisanya negatif.
“Jumlah peserta 50 Orang. 6 orang positif dan 44 orang negatif. Warga yang positif kita langsung koordinasi dengan keluarga dan tim gugus Covid-19 setempat untuk segera mendapat penanganan,” jelasnya.
Adapun peserta yang mengikuti kegiatan ini antara lain, Waka Polsek Tambelang IPTU Gianto, Kanit Binmas, Kanit Lantas IPDA Ranto, SH, Bhabinkamtibmas BRIPKA Ade H., Bhabinkamtibmas Desa Sukamantri BRIPKA Asmuri , Kasipem Kecamatan Tambelang bapak H. Martan, Pers. Peg. Kecamatan Tambelang, Babinsa Desa Sukamantri Koptu M.Taryono, Sekdes bapak Sariti dan Perangkat Desa Sukamantri, Ibu PKK Desa Sukamantri dan tim Nakes Pkm. Tambelang Sdr. Adi Kartiwa, Sdr. Suryadi dan Sdr. Risky serta 50 (lima puluh) Orang warga masyarakat di Wilkum Polsek Tambelang yang mengikuti swab antigen.
Norben Syukur