Bus Rombongan Mahasiswa Universitas Mataram Terbakar Di Exit Tol Menanggal Surabaya

Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Rombongan mahasiswa dari universitas Mataram selamat dari kobaran api, setalah bus yang ditumpangi terbakar habis hingga tinggal rangka.

Kejadian tersebut terjadi pada Jumat 28 Oktober 2022, tepatnya di dekat gate tol menanggal Surabaya, sekitar jam 14.30 WIB, setelah rombongan selesai mengikuti lomba pekan seni di kota malang.

Murahim, Dosen pembina mahasiswa universitas Mataram mengatakan, semua penumpang yang berada di dalam bus semua selamat.

“Allhamdulilah, semua anak-anak, sopir serta kernet, selamat,”kata muharim, Jum’at (28/10/2022).

“Ini kami ada lomba pekan seni di Malang, Sekarang acara sudah selesai, mau balik ke Lombok. Jadi ini tadi mau ke Juanda,” sambung Murahim.

Sementara itu, iptu Mathius Jaka, Panit PJR Jatim 2, mengatakan seluruh penumpang bus sudah berhasil di evakuasi keluar dari bus dan dipastikan tidak ada korban jiwa.

“PMK sudah datang, dari unit Brebek Sidoarjo dan Surabaya, saat ini proses pemadaman,”kata Jaka.

Dari kejadian tersebut arah lalu lintas yang mengarah ke arah Juanda dikabarkan mengalami kepadatan cukup panjang.

“Dari tujuh gate tol, yang dibuka hanya dua saja mulai dari lajur paling kanan,”pungkasnya.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Peduli Warga, Anggota Komisi B DPRD Surabaya dr Zuhro Kunjungi Kampung 1001 Malam

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA