Rumah di Kampung 1001 Malam Roboh Menimpah Rumah dan Warga Hingga Patah Tulang

Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Kejadian naas menimpah ibu Suki warga kampung 1001,dia tertimpah reruntuhan rumah yang sebelumnya di pergunakan sebagai gereja di kampung 1001 malam.

“Bangunan gereja memang sudah tidak layak pakai mas,Karena banyak kayu yang keropos,”ungkap Suradi Rabu (30/3/2022).

“Selain menimpah warga,rumah sebelahnya juga kena ikut tertimpah,”kata Suradi.

Suradi menambahkan,jika bangunan gereja tersebut biasanya di buat para jema’at umat kristiani melakukan ibadah di rumah tersebut namun setelah pandemi covid 19 tidak pernah dipakai.

“Biasanya banyak para jema’at yang melakukan ibadah di sini,namun selama pandemi,tidak digunakan,”tambah Suradi.

Sementara itu ibu Suki menjelaskan awal kejadian naas yang menimpah dirinya itu, dia tak pernah menyangka bahwa rumah itu akan roboh saat dia telah duduk di depan teras rumah tersebut.

“Saya sedang duduk di depan rumah saat itu,tau-tau roboh jadi saya tidak bisa lari,”jelas ibu suki.

Dalam kejadian tersebut selain menimpah ibu Suki mengalami patah tulang kaki juga menimpah rumah warga terdekat,dan ibu Suki langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat agar mendapat perawatan.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Desa Sukarame Baru Mengadakan Sosialisasi Hukum

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA