Sambut Ramadhan PT. KMS Desa Terang Bulan, Santuni Anak Yatim di Sekitar Perusahaan.

Labura, POJOKREDAKSI.COM – Upaya untuk membantu sesama, PT. Kurnia Mitra Sawit (KMS) Desa Terang Bulan melaksanakan kegiatan rutin menyambut Bulan Ramadhan dengan melaksanakan Program santunan Anak Yatim, Nazir Masjid dan Kaum Duafa yang diberikan kepada Masyarakat sekitar di lingkungan Perusahaan.

Santunan tersebut berlangsung di halaman Kantor PT. KMS Desa Terang Bulan, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Provinsi Sumatera Utara , Pada Jumat (01/4/2022)

Keceriaan terlihat terpancar dari wajah anak-anak Yatim, Kaum Duafa dan para Nazir Masjid di lingkungan PT. Kurnia Mitra Sawit (KMS). Rasa haru bercampur bahagia karena merasa masih ada yang memperhatikan sehingga membuat senyum mengembang di wajah para penerima santunan tersebut.

Di tengah wabah Covid-19 yang mendera perekonomian, mereka yang diundang senang bisa mendapat santunan. Sejenak mereka seolah lupa dengan situasi pandemi yang tengah melanda bangsa ini.

Salah satu Nazir Masjid yang hadir, AM (45). menyampaikan Rasa Syukur dan Terima kasih kepasa Manajemen PT. KMS, bentuk dari kepedulian sesama umat terhadap Anak Yatim, Kaum Duafa dan Nazir Masjid dari perusahaan ini, yang harapannya gerakan sosial santunan anak yatim ini adalah benar gerakan yang berkelanjutan, karena anak yatim butuh santunan dan uluran tangan di bulan Ramadhan maupun diluar Ramadhan. 

Dalam kesempatan yang sama, Direksi PT. KMS, Eddy Man atau akrab disapa Achun, menyampaikan bahwa “Kegiatan ini merupakan bentuk sosial kemasyarakatan dan kepedulian terhadap sesama untuk para anak yatim, kaum duafa dan nazir masjid di bulan Ramadhan, khususnya yang berada di sekitar lingkungan Perusahaan. Kita ingin agar anak-anak yatim, kaum duafa dan para nazir masjid ini bisa menikmati suasana Ramadhan seperti halnya pada masyarakat umumnya”. terangnya.

Baca Juga :  Jelang Ramadhan, Polres Serang Kota Intens Gelar Operasi Pekat

Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara
Dalam sambutannya Wakil Bupati Labuhanbatu Utara H. Samsul Tanjung, S.T., M.H menyampaikan, “Terima kasih dan apresiasia bahwa kegiatan sedemikian rupa sudah dilaksanakan secara rutin, untuk berbagi kepada masyarakat sekitar”.

Salah satu undangan yang hadir saat diwawancarai yang namanya tidak mau dituliskan pada media ini menyampaikan,
“Melalui kegiatan yang mulia di bulan suci ini, Semoga kita senantiasa mendapatkan keberkahan dan diberikan hidayah serta kemudahan dalam menjalankan ibadah dibulan Ramadhan dengan memperbanyak dzikir, tadarus al-quran, memuliakan masjid dan berbuat kebaikan,” Imbuhnya.

(Ervin Dasopang)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *