Yayasan Buddha Tzu Chi dan Kodim 0830 Surabaya Utara, Melalui Koramil 0830/01 Salurkan Bantuan 180 Paket Sembako Kepada Warga 1001 Malam

Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Kodim 0830/Surabaya Utara Yang dipimpin oleh Dandim kolonel inf Sriyono S,I,P, dan yayasan Budha tzu chi melalui Koramil 0830/01 Krembangan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Dalam rangka program kegiatan “Pemberian Bantuan Sosial Paket Lebaran”, untuk warga kampung 1001 malam,kelurahan dupak kecamatan krembangan Surabaya,ada sekitar 180 KK( kepala keluarga) yang sudah di Koramil di jalan Kalianak tersebut.

Dalam kegiatan pembagian paket sembako tersebut diserahkan langsung oleh danramil mayor inf suwadi dihalaman kantor koramil 0830/01 kecamatan krembangan,pada Rabu (13/4/2022).

“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian TNI dan yayasan Budha Tzu chi,kepada warga kampung 1001 malam semoga bisa bermanfaat bantuan sosial paket lebaran ini,”ungkap mayor inf suwadi.

Danramil mayor inf suwadi menambahkan setidaknya Ada sekitar 180 paket yang akan di bagikan kepada masyarakat yang ada di kampung 1001 malam dengan tujuannya adalah mengurangi beban selama terkena pandemi covid-19.

“Kita salurkan 180 paket masyarakat yang membutuhkan,guna mengurangi beban selama pandemi,khususnya warga yang ada di kampung 1001 malam ini,”kata mayor inf suwadi.

“Ini adalah bentuk kepedulian dari TNI kepada warga yang membutuhkan,apalagi ini moment yang pas di bulan suci ramadhan untuk berbagi ke sesama,”mayor inf suwadi.

Yayasan Budha Tzu chi ini dan kodim 0830/Surabaya Utara pimpinan kolonel inf Sriyono S,I,P, tersebut setidaknya menyalurkan bantuan sekitar 2000 paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu melalui per Koramil di wilayah kodim 0830/Surabaya Utara.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Gempa Besar Bawah Laut atau Megathrust Dengan Potensi Tsunami Setinggi 20 Meter Masih Mengancam Pulau Jawa

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *