Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Reni Astuti mengunjungi warga Kampung 1001 Malam, di Rusunawa Benowo-Pakal, Surabaya, pada Rabu sore 5 Juli 2023.
Kedatangan pimpinan dewan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut, ingin memastikan warga yang sudah di relokasi oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya hidupnya lebih baik.
“Ada 180 KK yang sudah direlokasi oleh Pemkot Surabaya dari semua warga di Kampung 1001 Malam, semuanya dipindahkan di rusunawa, ada yang di Sumur Welut, Indrapura, Pesapen, Romokalisari, Babat Jerawat dan Rusunawa Pakal,” ujar Reni, Rabu (5/7/2023).
Reni mengatakan, dalam kunjungan ke rusun sempat bertemu dengan ibu-ibu dan anak-anak, serta mengecek langsung kamar-kamar dan ruangan yang ada di rusunawa Benowo-Pakal.
“Secara lokasi tempat sebenarnya memang lebih baik, Walaupun mungkin tidak mudah bagi warga untuk melepas kenangan di sana ya setelah puluhan tahun di sana,” Kata Reni.
Reni menambahkan, ada dua hal yang perlu saya kawal bersama Pemerintah Kota, saya harapkan dengan jumlah yang cukup besar tentu tidak hanya bicara secara fisik seseorang itu pindah, tapi bagaimana kemudian nasib anak-anak sekolah dan bagaimana kemudian pekerjaannya.
“Pemerintah Kota memberikan bantuan untuk makanan selama 1 bulan, menurut Pemkot Surabaya, kemudian ada juga bantuan modal usaha beserta rombong,” tambah Reni, Legislator yang Tahun depan akan maju untuk DPR-RI dapil 1 Surabaya – Sidoarjo tersebut.
Lanjut Reni, Pemkot Surabaya juga menjanjikan pekerjaan satu orang per satu KK, serta pemindahan anak-anak sekolah.
“Dari 38 yang mengajukan pekerjaan 13 sudah kerja 25 masih dalam proses,saya harap jangan sampai terlalu lama, untuk proses perpindahan sekolah, kita harapkan bisa segera di selesaikan sehingga ketika masa anak-anak masuk sekolah sudah tidak ada lagi menunggu-nunggu, jangan sampai ada anak-anak lain sekolah yang di sini masih menunggu, saya dapat informasi dari pemerintah kota untuk SD, SMP, TK, sudah selesai,” ucap Reni.
Untuk yang tidak mengajukan pekerjaan Pemkot Surabaya memberikan modal usaha, beserta rombong untuk berjualan, namun sangat disayangkan rombongnya terlambat datang sedangkan modal usaha sudah habis untuk buat makan sehari-hari.
“Kita akan dorong warga agar beraktifitas ekonomi untuk memenuhi kebutuhan warga, dan saya berharap warga punya semangat untuk memperbaiki hidup jadi lebih baik,” pungkas Reni.
Sementara itu Amin warga eks Kampung 1001 Malam, menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan Bu Reni Astuti yang sudah memperhatikan dan banyak membantu warga di Kampung 1001 Malam Hingga saat warga sudah ada di rusunawa Benowo – Pakal.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Bu Reni yang jauh-jauh sudah menyempatkan waktunya untuk melihat dan memberikan semangat warga, saya harap setelah kedatangan pimpinan dewan warga menunggu kedatangan pak Walikota untuk melihat juga warga yang sudah pindah di rusun,” ungkap Amin.
(Sigit Santoso)
Yuk! baca artikel menarik lainnya di GOOGLE NEWS