Besok PLN Aek Nabara Laksanakan Perawatan Jaringan, 14 Titik Wilayah Akan Dipadamkan

Labuhanbatu, POJOKREDAKSI.COM –  Perusahaann Listrik Negara (PLN) melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Aek Nabara menyampaikan informasi akan diadakan pemadaman listrik pada Sabtu 3 September 2022 mulai Pukul 09:00 s/d 12:00 WIB di beberapa wilayah kerja ULP Aek Nabara, hal tersebut benar disampaikan Siska Nanda sebagai Koordinator YANTEK (Pelayanan Tehnik) di kantor PLN ULP Aek Nabara Jln Lintas Aek Nabara Kota Pinang, Desa Perbaungan, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu,Sumatera Utara. Jumat (2/9/2022).

Koordinator YANTEK ULP Aek Nabara Siska Nanda pada saat dikonfirmasi awak media mengatakan akan ada pemadaman listrik di berbagai wilayah kerja ULP Aek Nabara pada Hari Sabtu Tanggal 3 September 2022 yang meliputi wilayah Tanjung Medan, A3, Air Merah, Bis 1, Suka Jadi, Losari 1, Gunung Manahan, Tanjung Selamat, Aek Kalubi, Padang Bulan, Sei Toras, PT Nubika, Sei Siarti, Malindo, Bunut” ucapnya.

Pemadaman listrik dilakukan karena adanya perawatan jaringan untuk meningkatkan Keandalan Listrik Penyulang KP 04 sehingga kedepannya ULP Aek Nabara dapat terus berbenah diri untuk meningkatkan pelayanan kepada seluruh pelanggan,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama pula, Siska Nanda menyampaikan mohon maafnya kepada seluruh pelanggan PLN yang berada di wilayah kerja Unit Layanan Pelanggan (ULP) Aek Nabara atas Pemadaman Listrik yang di lakukan dan beliau juga berjanji akan terus melakukan perawatan dan perbaikan jaringan sehingga kedepannya pemadaman tidak sering terjadi lagi.

(Untung S)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *