Corona Varian Prancis Tidak Terdeteksi PCR

Jakarta, POJOKREDAKSI.COM – Kementerian Solidaritas dan Kesehatan Prancis menemukan adanya varian baru virus corona yang tidak terdeteksi saat PCR.

Seperti yang diketahu, sampai saat ini, PCR menjadi cek Lab yang paling akurat untuk menentukan apakah seseorang terinveksi corona atau tidak.

Namun baru-baru ini otoritas kesehatan Prancis mendeteksi adanya varian baru dari corona yang tidak terdeteksi PCR.

Analisis atas penemuan ini masih terus dilakukan kepada 8 pasien yang ternyata memiliki gejala covid meski berdasarkan hasil PCR negatif.

“Pengamatan beberapa pasien yang menunjukkan gejala khas yang menunjukkan infeksi oleh SARS-CoV-2 tetapi hasil tes RT-PCR negatif pada sampel nasofaring,” demikian keterangan Kementerian Solidaritas dan Kesehatan Prancis.

Penelitian masih terus dilakukan sehingga belum bisa simpulkan secara pasti apakah penemuan baru ini adalah jenis corona yang lebih berbahaya atau tidak.

Untuk mencegah penularannya, pemerintah prancis mempercepat vaksinasi.

Ignas Fernandez

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Polsek Tambelang Buka Posko Swab Antigen Gratis

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA