Rumah Pintar Matahari Berbagi Sarung dan Mukena di Selter Kampung 1001 Malam

Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Rumah Pintar Matahari (RPM) yang merupakan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) dibawah naungan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan Surabaya berbagi sarung dan mukena kepada 32 santri binaan di musholla Al-Amin Kampung 1001 Malam, Sabtu (19/03/2022).

Kepala Rumah Pintar Matahari, Luki Darmawan menjelaskan, sekitar pukul 15.30 WIB para santri binaan selter Kampung 1001 Malam seperti biasa, berkumpul di musholla Al-Amin untuk kegiatan pembinaan hafalan surat-surat pendek juz 30 secara rutin setiap hari Sabtu sore.

“Kami mempunyai anak-anak binaan diselter Kampung 1001 malam sekitar 35 santri yang mana setiap hari Sabtu secara rutin kami pantau hafalan surat-surat pendek juz 30”, papar Luki.

Masih dengan Luki menjelaskan, kali ini pihak Rumah Pintar Matahari setelah kegiatan rutin hafalan surat-surat pendek juz 30, juga membagikan sarung untuk santri laki-laki dan mukena untuk santri perempuan.

“Mudah-mudahan bantuan sarung dan mukena dari donatur menjadikan para santri binaan kami menjadi lebih bersemangat lagi untuk menambah hafalan bacaan Al-Qur’annya”, harap Luki.

“Rumah Pintar Matahari menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada ibu Nur Nginden Intan Surabaya yang telah mendonasikan sarung dan mukena buat anak-anak binaan kami. Mudah-mudahan bermanfaat bagi santri kami dan berkah buat donatur”, tutup Luki.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Puluhan Pasutri Kampung 1001 Malam Diambang Perpisahan Jika Wacana Relokasi Tahap 3 Dilanjutkan

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *