Polda Banten Terima Kunjungan Tim Wasops Dalam Rangka Aman Nusa II Lanjutan Penanganan Covid-19

Serang, POJOKREDAKSI.COM – Polda Banten menerima kunjungan tim Pengawasan Operasi (Wasops) Mabes Polri dalam rangka Operasi (Ops) Aman Nusa II lanjutan penanganan Covid-19 bertempat di ruang Crisis Center Polda Banten pada Selasa (05/07/2022)

Kegiatan ini dipimpin oleh Brigjen Pol Rinto Djatmono dan tim dari Mabes Polri, dihadiri Irwasda Polda Banten Kombes Pol. Eko Kristianto, Karoops Polda Banten Kombes Pol Amiludin Roemtaat dan para Kasatgas Polda Banten.

Dalam kunjungannya Rinto mengatakan bahwa Wasops ini sebagai bentuk pengawasan dan pemeriksaan pelaksanaan Operasi Aman Nusa-II di wilayah hukum Polda Banten. “Walapun Covid-19 ini sudah menurun, tetapi untuk saat ini ada varian-varian baru yang harus kita waspadai bersama, maka dari itu dimohon kepada rekan-rekan untuk memaksimalkan kegiatan penanganan Covid-19 seperti melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat,” jelas Rinto.

Sementara itu, Eko berharap operasi yang dilaksanakan oleh Polda Banten dalam rangka Aman Nusa II lanjutan penanganan Covid-19 berjalan dengan baik dan juga memastikan telah diberikannya pelayanan Polri kepada masyarakat. “Saya berharap dalam pelaksanaan Operasi Aman Nusa II ini Polda Banten dapat melakukannya dengan maksimal,” ujar Eko.

Terakhir, Eko menjelaskan jika Polda Banten beserta seluruh jajaran dengan instansi terkait melaksanakan Ops Aman Nusa II dengan mengedepankan kegiatan pencegahan, sosialisasi, dan pengamanan pengawalan vaksinasi.

( SUDWI.N )

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Kunker ke Kantor UPT. PDD Samsat, Kapolres Asahan Tinjau Ruang Pelayanan Publik

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *