TNI Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Puing-Puing Sisa Kebakaran Rumah Warga

Pessel, POJOKREDAKSI.COM – Koramil 01/Pc. Soal Kodim 0311/Pessel bersama masyarakat bergotong-royong membangun rumah warga korban kebakaran, di kampung Rawa Gemulau Nagari Simpang Lama Kecamatan Pancung Soal Kabupaten Pessel, pada Sabtu ( 6/3/2021).

Turut hadir pada kegiatan tersebut, anggota DPRD Kabupaten Pessel Ronal, Camat Pancung Soal, wali nagari beserta staf nagari, tokoh masyarakat serta masyarakat setempat.

Pjs Danramil 01/Pc.Soal Letda Inf Indra Gunadi mengungkapkan kegiatan gotong royong ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat.

” Setiap ada kesusahan ditengah masyarakat kami (Koramil) akan selalu siap untuk membantu sesuai dengan 8 wajib TNI yang menjadi landasan kami,” ungkap Danramil.

Lebih lanjut, Pjs Danramil menambahkan diharapkan kegiatan ini dapat menumbuh kembangkan semangat gotong royong dalam kehidupan masyarakat diwilayah binaan.

” Semoga kedepanya, semangat gotong royong akan kembali menjadi kebiasaan dalam kehifupan bermasyarakat baik itu dalam keadaan suka meupun duka

Dalam kegiatan tersebut, prajurit TNI, dan aparat Desa setempat beserta warga saling bahu- membahu dengan tulus iklhas membantu guna mempercepat pembangunan rumah.

(Pendim 0311/Pessel)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Polsek Air Batu Laksanakan Kegiatan Gotong Royong

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA