Tanjungbalai, POJOKREDAKSI.COM – Dengan tetap menjalankan Protokol Kesehatan dengan ketat, Polres Tanjungbalai melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan Subuh, di Masjid Jami’ Issabil, Kelurahan Selat Lancang, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Kota Tanjung Balai, Kamis (29/04/2021) sekira pukul 04:45 Wib.
Kunjungan Safari Ramadhan Subuh tersebut dilaksanakan dalam rangka, meningkatan pendisiplinan Prokes terhadap para Jamaah Masjid dan juga menghimbau agar selalu mengingkatkan Kamtibmas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolres Tanjung Balai, Kompol H. Jumanto, SH, MH, Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kota Tanjung Balai, Drs.H.Datmi Irwan, KBO Satpolair Polres Tanjung Balai, Iptu Syahrizal, KBO Sat Binmas, Ipda Sarifuddin, SH, Kanit Binkamsa, Bripka Ivan Lendi, Personil Sat Polair, Tokoh agama serta Jamaah 150 Orang.
Dalam mematuhi Protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, terlebih dahulu Tim safari Ramadhan membagikan masker kepada para Jamaah yang belum memiliki masker.
Acara diawali dengan kata sambutan dari Ketua BKM mesjid Jami’ Issabil, yang mana sangat berterima kasih atas kunjungan dari Tim safari Ramadhan Polres Tanjungbalai, semoga acara ini mendapat berkah dari Allah SWT dan kepada para Jamaah, semoga menjadi tambahan ilmu pengetahuan yang bermanfaat.
Tim safari Ramadhan Polres Tanjungbalai yang dipimpin oleh Wakapolres Tanjung Balai, Kompol H. Jumanto, SH, MH dalam sambutannya menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, untuk mengajak para jamaah supaya bersama-sama mendukung Kamtibmas dilingkungnnya, bijak dalam menggunakan media sosial, sebelum mengshare informasi yang diterima harus terlebih dahulu mencari tahu kebenarannya, agar tidak ikut menyebarkan berita HOAK (Berita Palsu) sehingga tidak terjadi fitnah.
Wakapolres juga menghimbau kepada para orang tua agar mengawasi anaknya dari kegiatan yang tidak baik, seperti bermain mercon/petasan yang bisa merugikan diri sendri atau orang lain, yang mana kala mercon itu meledak di tangan anak kita sendiri, apalagi mercon tersebut menimbulkan suara ledakan yang dapat mengganggu kegiatan warga yang sedang beribadah.
Wakapolres Tanjung Balai, Kompol H. Jumanto, SH, MH juga menghimbau untuk mendukung upaya yang telah dilakukan Polres Tanjungbalai bersama instansi terkait, dalam hal penertiban/ razia tempat penginapan, tempat hiburan, balap liar dan petasan sehingga dapat menjadikan Kota Tanjungbalai tetap dalam keadaan aman dan kondusif.
Wakapolres Tanjung Balai kembali mengajak masyarakat, agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan sesuai anjuran Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan melaksanakan 5M yaitu, Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan pakai sabun dengan air bersih yang mengalir/pakai handsanitizer, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas. Beliau juga menghimbau agar menyampaikan kepada saudaranya di rantau untuk tidak mudik lebaran demi kesehatan dan keselamatan bersama, yang artinya mereka yang berada dirantau tetap dalam keadaan sehat dan kita juga yang berada di Kota Tanjung Balai dalam keadaan sehat.
Selanjutnya, Ustadz Drs. H. Datmi Irwan dalam Tausiahnya menyampaikan agar menggunakan Alquran sebagai sumber aturan bagi umat islam, penyakit masyarakat seperti memakai narkoba, berzina dan berjudi terjadi akibat tidak mengamalkan Alquran, beliau mengajak untuk budayakan membaca Alquran dalam keluarga masing masing agar bahagia dunia dan akhirat.
Lebih lanjut Ustadz menghimbau dan mengajak Jamaah memelihara Kamtibmas dilingkungannya masing-masing agar terciptanya suasana yang aman dan baik di Kota Tanjung Balai, ketika menggunakan media sosial, harus lah bijak dan tidak sembarangan mengupload berita/ informasi yang diterima padahal belum jelas kebenarannya supaya menghindari terganggunya Kamtibmas kuhususnya di Kota Tanjungbalai yang tentunya juga dapat mengurangi nilai pahala, “perbuatan yang dibenci Allah SWT adalah membuang buang harta secara percuma (sia sia) seperti, bermain mercon/petasan dan menggunakan narkoba. Marilah kita tingkatkan kualitas iman dan taqwa kepada Allah SWT dengan sama-sama menjalankan ibadah puasa dengan penuh keimanan,” ungkapnya.
Diakhir kegiatan, acara dilanjutkan dengan penyerahan cindera mata dari Tim Safari Ramadhan Polres Tanjungbalai kepada BKM Masjid Jami’ Issabil, yang dilanjutkan dengan foto bersama.
(Hendra Piliang)