Desa Pahlawan Melakukan Suntik Vaksin Tahap Pertama di Puskesmas Tanjung Tiram

batu bara vaksin desa pahlawan

Batu Bara, POJOKREDAKSI.COM – Vaksinasi merupakan salah satu usaha Pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran suatu penyakit. Melalui vaksinasi Covid-19 diharapkan masyarakat memiliki kekebalan terhadap virus tersebut.

Dalam upaya mencegah penyebaran wabah Covid-19, serta memberikan contoh teladan bagi masyarakatnya, Kepala Desa Pahlawan Syamsul Aswin dan Sekdes Sam Fauzi di Kecamatan Tanjung Tiram lakukan Suntik Vaksin tahap pertama di Puskesmas Tanjung Tiram, Kecamatan Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara. Rabu, (03/03/2021).

Sesuai dengan arahan Bapak presiden dan surat edaran Bapak Bupati Kabupaten Batu Bara Ir.H Zahir M AP tentang suntik vaksin,
Desa Pahlawan Kepala Desa Syamsul Aswin mengikuti Suntik vaksin di Puskesmas Tanjung Tiram beserta Sekertaris Desa Sam Fauzi dan jajaran Desa Pahlawan.

Diketahui, vaksinasi merupakan pemberian vaksin yang khusus diberikan dalam rangka menimbulkan atau meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit, sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan dan tidak menjadi sumber penularan.

Ada tiga kelompok program vaksinasi corona ini yang berhak mendapatkan vaksinasi Covid-19 tahap pertama.

Pertama adalah tenaga kesehatan,asisten tenaga kesehatan tenaga penunjang yang bekerja pada Fasilitas Pelayanan Kesehatan, Tentara Nasional Indonesia, Kepolisian Negara Republik Indonesia, aparat hukum, dan petugas pelayanan publik lainnya.

Kedua tokoh masyarakat/agama, pelaku perekonomian strategis, perangkat daerah kecamatan, perangkat desa, dan perangkat rukun tetangga/rukun warga.

Baca Juga :  APDESU Laporkan Kepala Desa Medang Ke Polres Batu Bara Terkait Dugaan Korupsi Dana Karang Taruna T.A 2020

Ketiga adalah guru/tenaga pendidik dari PAUD/TK, SD, SMP, SMA, atau setingkat/sederajat, dan perguruan tinggi; aparatur kementerian/lembaga, aparatur organisasi perangkat Pemerintah Daerah, dan anggota legislatif.

Kepada awak media Sekdes Desa Pahlawan Sam Fauzi mengatakan, “Kami selaku Pemerintah Desa,mengajak seluruh masyarakat agar tidak takut di vaksin, karena Vaksin aman, suci dan halal, sesuai dengan slogan Bapak Bupati ” Ujarnya.

“Jadi untuk tahap ini kades dan sekdes saja, kemudian tanggal 17 depan akan ada lagi suntik vaksin yang kedua. Bersama dengan pejabat publik, Pkk, Posyandu dll. Suntik vaksin ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pejabat masyarakat agar bisa melayani masyarakat di desa pahlawan terhindar dari virus covid-19 “tegas sekdes desa pahlawan Sam Fauzi.

(Muhammad Taufik)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pojok WA