Monitoring Kelangkaan Minyak Goreng, Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Pasir Mandoge Turun Kelapangan

Asahan, POJOKREDAKSI.COM – Polsek Bandar Pasir Mandoge, Polres Asahan melaksanakan kegiatan monitoring kelangkaan minyak goreng, di pasar wilayah Hukum Polsek Bandar Pasir mandoge, Selasa (18/10/2022), sekira pukul 09:30 Wib.

Kapolsek Bandar Pasir Mandoge, AKP Juni Hendrianto menerangkan, kegiatan monitoring dilakukan oleh Bripka R.Sirait, Personil Bhabinkamtibmas.

AKP Juni Hendrianto juga mengatakan, lokasi yang menjadi sasaran monitoring adalah kedai Sembako milik Indah Manurung (43), warga Dusun V, Desa Gotting Sidodadi, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan.

“Untuk kesediaan Minyak goreng curah dengan harga 13.000 (Tiga belas ribu rupiah) per Kg, Minyak kemasan per liter 17.000 (Tujuh belas ribu rupiah). Sedangkan jumlah stok Minyak curah 6 Jerigen dan jumlah stok Minyak kemasan 7 Kotak,” pungkasnya.

(Yuriansah)

POJOKREDAKSI.COM

Baca Juga :  Polsek Prapat Janji Monitoring ke Grosir Antisipasi Kelangkaan Minyak Goreng

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *