Ketua Dprd Kota Surabaya Adi Sutarwijono Menerima Dan Mendengarkan Aspirasi Dari Perwakilan Warga Kampung 1001 Malam

Surabaya, POJOKREDAKSI.COM – Sejumlah perwakilan warga kampung 1001 malam, dengan di dampingi dari persatuan mahasiswa Katolik republik indonesia (PMKRI) cabang Surabaya, menemui ketua DPRD kota Surabaya BPK, Adi Sutarwijono, di rumah dinasnya untuk menyampaikan aspirasi warga kampung 1001 malam.

Dalam pertemuan dengan wakil rakyat asal partai PDI Perjuangan (PDIP) di rumah dinas tersebut, perwakilan warga mengutarakan keinginan, agar warga yang ada di kampung 1001 malam di berikan ijin menempati lahan yang sudah ditempati 180 kepala keluarga (KK).

“Kami menyampaikan aspirasi warga tentang kampung 1001 malam, agar legalitas kependudukan bisa mendapat kejelasan dari pemerintah kota Surabaya, biar bisa dibentuk RT karena sudah 22 tahun masih belum punya RT sendiri,”ucap Sri purwanti, Selasa (20/9/2022).

Ia juga menerangkan, sejarah terbentuknya kampung 1001 malam, dan menjelaskan dengan rinci tentang profil kampung 1001 malam, karena selama ini banyak yang keliru dan tak seperti yang selama ini di perkirakan.

“Kita sampaikan ke pak ketua DPRD tentang sejarah kampung 1001 malam, karena selama ini banyak yang tak sesuai, yang seperti diperkirakan oleh banyak orang,” terang wanti.

Sri Purwanti mengatakan, jika selama ini dalam hal pembangunan infrastruktur, warga swadaya sendiri dan di bantu dari komunitas dan lembaga serta para mahasiswa yang sering mengadakan kegiatan di kampung 1001malam

“Saya menyampaikan kepada beliau, agar kampung 1001 malam juga dibantu masalah akses jalan,”kata wanti.

Baca Juga :  Tak Bisa Kumpul Keluarga, Pegawai Ambulance Dinsos Surabaya Bangga Bisa Bantu Warga Surabaya di Hari Lebaran

Ia juga menunjukan keunggulan-keunggulan hasil-hasil dari UMKM kampung 1001 malam seperti, sulam pita, brownies bayam,rengginang,lampu hias dan lain-lain.

“Saya harap pak Adi dan pak Eri, bisa membantu warga agar di berikan pembinaan seperti kampung yang lain, dan Sulam pita dari UMKM kampung 1001 malam, telah menembus pasar internasional dan sering mengikuti ajang pameran, salah satunya INACRAFT di Jakarta selama 4 tahun berturut-turut,”harap wanti.

“Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada PMKRI yang sudah mendampingi untuk bisa bertemu dengan ketua DPRD kota Surabaya, dan terima kasih kepada pak Adi Sutarwijono, yang telah menerima kami dengan baik dan mendengarkan aspirasi dari kami, semoga apa yang kami sampaikan bisa terlaksana dengan secepatnya,” pungkas wanti.

Sementara itu itu,ketua DPRD kota Surabaya Adi sutarwijono, di sela-sela pertemuan dengan warga kampung 1001 malam, akan menyampaikan kepada walikota Surabaya tentang permasalahan yang dialami warga yang ada di kampung 1001 malam.

“Nanti saya sampaikan ke mas Eri, soal kampung 1001 malam, solusinya bagaimana yang penting kita akan cari solusi yang terbaik buat warga kampung 1001 malam,”kata Adi Sutarwijono ketua DPRD kota Surabaya.

(Sigit Santoso)

POJOKREDAKSI.COM

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *