Tidak Ditemukan Tanda Kekerasan Pada Jasad Wanita Yang Mengapung di Sungai Berumun Labuhan Bilik

Labuhanbatu, POJOKREDAKSI.COM – Penemuan jasad seorang wanita yang mengapung di Sungai Berumun Labuhan Bilik tepatnya di Jalan Panglima Sudirman Gang Surya. Menghebohkan masyarakat Kelurahan Kota Labuhan Bilik, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara. Kamis (27/05/2021) sekira pukul 08.30 WIB.

Informasi yang diterima oleh awak media, “Sa’at ini korban telah dievakuasi oleh Polisi untuk diperiksa lebih lanjut, dan diketahui korban bernama Normah (45) warga Jalan Laksana Lingkungan III, Kelurahan Kota Labuhanbilik, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu.

Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan, S.IK.,MH, melalui Kapolsek Panai Tengah, AKP Rusdi Koto, SH, menjelaskan, “Bahwa pada Kamis pagi sekira pukul 05.30 Wib, kakak korban Kholijah hendak pergi ke pajak dan melihat korban sedang tidur di kamarnya. Sepulang dari pajak sekira pukul 06.30 Wib, kakak korban melihat pintu kamar korban sudah terbuka dan melihat korban sudah tidak ada di kamar,” ungkap Kapolsek. Jum’at (28/05/2021) melalui whatsapAPP.

Namun, lanjut Kapolsek, “Sekira pukul 08.30 Wib, sa’at saksi Saipul Bahri hendak membongkar teratak di dekat TKP tiba – tiba saksi melihat ada mayat seorang perempuan yang sudah mengapung di sungai dalam posisi telungkup. Di mana sa’at itu air dalam keadaan pasang dan selanjutnya warga sekitar melaporkan ke pihak kami dan langsung kami lakukan cek TKP,” jelas Kapolsek.

Melihat kondisi korban sudah dalam keadaan meninggal dunia, korban langsung dibawa ke Puskesmas Labuhan Bilik untuk diperiksa,” imbuhnya.

“Saat jenazah korban diperiksa petugas medis, tidak ditemukan tanda – tanda kekerasan pada tubuh korban. Dan kini korban sudah kita serahkan kepada pihak keluarga serta bersedia membuat surat pernyataan tidak dilakukan autopsi dikarenakan keterangan dari keluarga bahwa korban mengidap penyakit Epilepsi (Ayan),” pungkas AKP Rusdi Koto.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *